Sesungguhnya setelah kesulitan akan ada kemudahan. Tetap Semangat!!. Berusaha dengan seoptimal mungkin. Tidak ada orang yang sukses dengan melakukan cara yang biasa. Lakukanlah hal yang luar biasa.

Minggu, 14 April 2013

soal dan pembahasan fluida statis dan dinamis

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّØ­ْÙ…َÙ†ِ اارَّØ­ِيم

 

assalamu'alaikum teman teman .....
untuk kali ini kita akan mempelajari tentang fluida statis dan dinamis. ini adalah kumpulan soal dan pembahasan sebagai bahan latihan untuk belajar . selamat belajar!!
JUAL DVD E LEARNING PELAJARAN SEKOLAH. KLIK DISINI!!!!!
A. Fluida Statis

1. Tekanan dan tekanan Hidrostatik
Tekanan didefinisikan sebagai gaya tiap satuan luas. Apabila gaya F bekerja secara tegak lurus dan merata
pada permukaan bidang seluas A, maka tekanan pada permukaan itu dirumuskan:

P = F / A

dengan ;
P = tekanan (N/m2) A = luas (m2) F = gaya (N)

Penerapan konsep tekanan dalam kehidupan seharihari misalnya pada pisau dan paku. Ujung paku dibuat
runcing dan pisau dibuat tajam untuk mendapatkan tekanan yang lebih besar, sehingga lebih mudah menancap pada benda lain

Tekanan yang berlaku pada zat cair adalah tekanan hidrostatik, yang dipengaruhi kedalamannya. Hal ini
dapat dirasakan oleh perenang atau penyelam yang merasakan adanya tekanan seluruh badan, karena fluida
memberikan tekanan ke segala arah.
 besarnya tekanan hidrostatik adalah ..........

P =  p.g.h

dengan:
P = tekanan hidrostatik (N/m2)
p = massa jenis zat cair (kg/m2)
g = percepatan gravitasi (m/s2)
h = kedalaman (m)

Hidrostatika dimanfaatkan antara lain dalam mendesain bendungan, yaitu semakin ke bawah semakin
tebal; serta dalam pemasangan infus, ketinggian diatur sedemikian rupa sehingga tekanan zat cair pada infus lebih besar daripada tekanan darah dalam tubuh.

2. Hukum Pascal
Hukum Pascal dinyatakan berikut ini.
“Tekanan yang diberikan pada zat cair dalam ruang tertutup akan diteruskan ke segala arah dengan sama besar”.
Berdasarkan Hukum Pascal diperoleh prinsip bahwa dengan memberikan gaya yang kecil akan dihasilkan gaya yang lebih besar. Prinsip ini dimanfaatkan dalam pesawat hidrolik.
JUAL DVD E LEARNING PELAJARAN SEKOLAH. KLIK DISINI!!!!!
karena P1= P2, maka:

F1/A1 = F2/A2

F1 = gaya yang dikerjakan pada pengisap 1 (N)
F2 = gaya yang dikerjakan pada pengisap 2 (N)
A1 = luas pengisap 1 (m2)
A2 = luas pengisap 2 (m2)

3. hukum Archimedes
Hukum Archimedes mempelajari tentang gaya ke atas yang dialami oleh benda apabila berada dalam fluida.
Benda-benda yang dimasukkan pada fluida seakan-akan mempunyai berat yang lebih kecil daripada saat berada di luar fluida.

B. Fluida dinamis
Fluida dinamis adalah fluida yang mengalir atau bergerak terhadap sekitarnya. Pada pembahasan fluida
dinamis, kita akan mempelajari mengenai persamaan kontinuitas, dan Hukum Bernoulli beserta penerapannya.



1. Fluida ideal
Fluida ideal mempunyai ciri-ciri berikut ini.
a. Alirannya tunak (steady), yaitu kecepatan setiap partikel fluida pada satu titik tertentu adalah tetap,
baik besar maupun arahnya. Aliran tunak terjadi pada aliran yang pelan.
b. Alirannya tak rotasional, artinya pada setiap titik partikel fluida tidak memiliki momentum sudut terhadap titik tersebut. Alirannya mengikuti garis arus (streamline).
c. Tidak kompresibel (tidak termampatkan), artinya fluida tidak mengalami perubahan volume (massa
jenis) karena pengaruh tekanan.
d. Tak kental, artinya tidak mengalami gesekan baik dengan lapisan fluida di sekitarnya maupun dengan
dinding tempat yang dilaluinya. Kekentalan pada aliran fluida berkaitan dengan viskositas.

2. Persamaan Kontinuitas
Persamaan kontinuitas menyatakan bahwa pada fluida tak kompresibel dan tunak, kecepatan aliran fluida berbanding terbalik dengan luas penampangnya. Pada pipa yang luas
penampangnya kecil, maka alirannya besar.

berlaku,
A1 . v1 = A2 . v2

2. Hukum Bernoulli
Hukum Bernoulli membahas mengenai hubungan antara kecepatan aliran
fluida, ketinggian, dan tekanan dengan menggunakan konsep usaha dan energi

a. Teori Toriceli
Persamaan Bernoulli dapat digunakan untuk menentukan kecepatan zat cair yang keluar dari lubang
pada dinding tabung.

b. venturimeter
Venturimeter adalah alat yang digunakan untuk mengukur laju aliran zat cair dalam pipa.

c. tabung pitot
Tabung pitot digunakan untuk mengukur laju aliran gas

sebagai bahan untuk latihan , berikut ini soal dan pembahasan tentang fluida statis dan dinamis serta beberapa file tentang teori kinetik gas..
selamat belajar......
untuk melihat filenya, klik tautan berikut ...
soal fluida statis dan dinamis



nah ,untuk jawabannya , klik tautan berikut ...
soal dan pembahasan
Anda punya kesulitan dalam mengerjakan PR??? mau ulangan atau ujian??? 
kami siap membantu menyelesaikannya hingga selesai . KLIK DISINI!!!


baca juga artikel lainnya...
- contoh soal dan pembahasan tentang energi
- soal dan pembahasan tentang usaha
-soal dan pembahasan tentang gerak melingkar


Ikuti materi ini lagi dan download soalnya ?? klik disini 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

TAMPILAN :